Studi Ma'anil Hadis | Hadis Larangan Mengucapkan Salam Kepada Non-Muslim

Muslim dan Non-Muslim, kabarmakkah.com

Oleh:
Hendri Dunan
Hadis:
حَدَّثَنَا قُتَيْبَةُ بْنُ سَعِيدٍ حَدَّثَنَا عَبْدُ الْعَزِيزِ يَعْنِي الدَّرَاوَرْدِيَّ عَنْ سُهَيْلٍ عَنْ أَبِيهِ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ لَا تَبْدَءُوا الْيَهُودَ وَلَا النَّصَارَى بِالسَّلَامِ فَإِذَا لَقِيتُمْ أَحَدَهُمْ فِي طَرِيقٍ فَاضْطَرُّوهُ إِلَى أَضْيَقِهِ
Telah menceritakan kepada kami Qutaibah bin Sa'id; Telah menceritakan kepada kami 'Abdul'Aziz yaitu Ad Daraawardi dari Suhail dari Bapaknya dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Janganlah kalian mendahului orang-orang Yahudi dan Nasrani memberi salam. Apabila kalian berpapasan dengan salah seorang di antara mereka di jalan, maka desaklah dia ke jalan yang paling sempit."

Metode Penelitian:
Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode/teknik pengolahan data deskriptif-analitik yaitu dengan cara menampilkan (mendeskripsikan) subjek penelitian berdasarkan data yang diperoleh dan kemudian menguraikan data-data tersebut guna mendapatkan hasil yang diinginkan. Karena penelitian ini difokuskan pada kajian ilmu Ma’anil Hadis yang kajiannya adalah teks hadis itu sendiri, maka penelitian ini masuk kategori Penelitian Kepustakaan (Library Research) atau penelitian teks.
Penelitian ini menggunakan sumber data primer dan sekunder dan untuk mendapatkan pemahaman hadis, akan digunakan pendekatan historik-hermeneutik yang diusung oleh Nurun Najwah. Kritik sanad mengunakan lima langkah yang telah disepakati ulama, yakni adil, dabit, muttasil, gair al-syaz dan gair al-‘illah. Adapun kritik historis dengan tiga langkah, yaitu pengumpulan teks-teks hadis yang setema, pengkajian otentisitas hadis dari aspek sanad dan pengkajian itentisitas dari aspek matan. Sedangkan pendekatan hermeneutik langkah-langkahnya yaitu memahami dari aspek bahasa, memahami konteks historis, mengkorelasikan secara tematik-komprehensif dan mencari ide dasar.


Baca Juga: Qiraat Kutub Syarah Hadis

0 komentar:

Post a Comment